Pelajaran Berharga
Seperti halnya berbagai peristiwa yang
pasti memiliki hikmahnya masing-masing, setiap orang yang singgah dalam hidup
kita pun memiliki porsinya sendiri-sendiri untuk membuat kita memahami suatu
hal. Tidak pernah sia-sia. Setelah berbagai kejadian yang saya alami selama
hidup saya, pepatah itu terasa benar adanya, bahwa pengalaman adalah guru yang
terbaik. Pengalaman atas berbagai peristiwa yang kita lalui dengan beragam
karakter manusia.
Ya, kita dipertemukan dengan orang yang
menertawakan impian-impian kita, untuk tau orang-orang yang mengapresiasi
impian kita dan mendukung kita meraihnya. Kita dipertemukan dengan orang yang
menjatuhkan kita, agar tau orang-orang yang membantu kita berdiri. Kita bertemu
dengan mereka yang menyakiti hati kita, untuk tau siapa yang membuat kita
tertawa. Dan dari setiap mereka kita selalu dapat belajar sesuatu. Karena jika
kita terus menerus dipertemukan dengan orang-orang yang selalu menyenangkan dan
membuat kita merasa nyaman, mungkin hal itu justru melenakan. Membuat kita lupa
bersyukur dan lupa untuk terus mengembangkan diri kita. Bukankah dari kebencian
kita belajar kasih sayang? Bukankah dari pengkhianatan kita belajar kesetiaan?
Bukankah dari kemarahan kita belajar kesabaran? Bukankah dari kelemahan kita
belajar kekuatan? Bukankah dari jatuh kita belajar untuk bangkit lagi?
Source: Pinterest |
Jika sekarang kita mungkin tengah
dipertemukan dengan orang-orang yang berbuat kurang menyenangkan perasaan,
bersabarlah dan belajarlah dari mereka agar terhadap orang lain kita tidak
bertingkah laku seperti yang mereka lakukan pada kita. Bersabarlah, Allah
mempertemukan kita dengan manusia seperti itu, mungkin untuk mempertemukan kita
dengan oang-orang yang positif suatu hari nanti. Lalu agar kita bersyukur akan
hal tersebut. Jangan bersedih :)
Setiap orang yang kita temui, pasti mengajarkan
kita suatu hal berharga, membuat kita satu tingkat lebih bijak menyikapi hidup. Bisa jadi orang yang berada dalam hidup kita begitu
lama yang mengajarkan kita bersabar, dan bisa jadi orang yang singkat saja kita
temui membuat kita memahami banyak hal, menemukan jawaban atas beberapa
pertanyaan. Mari, belajarlah! :)
PS. Tetap semangat mewujudkan impian dan target-target kita,
apapun kondisi kita hari ini!! :D
Magelang, 29 Agustus 2016
Menulis sembari menunggu kabar dari Mbak Yuli
3 comments
Ntaps ;)
ReplyDeleteThanks, brooo :)
DeleteNtaps ;)
ReplyDelete